Header Ads

Arti Kalimat Astagfirullahal 'Azim

Istigfar, kalimat yang sangat pendek, tetapi memiliki makna yang sangat dahsyat, sangat dalam, dan sangat indah dalam hidup kita. Umat Islam mengucapkan kalimah tayyibah Astagfirullahalal Azim ketika umat Islam berbuat kesalahan dan dosa. Ungkapan kalimah tersebut sebagai perwujudan sikap menyesal atas kesalahan atau dosa yang dilakukan. Dengan kata lain, ucapan kalimah tayyibah Astagfirullahalal Azim merupakan bentuk taubat seseorang. Karena Astagfirullahal Azim artinya “Aku mohon ampunan kepada Allah Yang Maha Agung”.

Setiap manusia tidak dapat terlepas dari perbuatan salah dan dosa. Penyebabnya adalah setiap manusia tempatnya salah dan lupa, setiap anak cucu nabi Adam As. pasti pernah bersalah dan berdosa, sebaik-baiknya orang yang bersalah dan berdosa adalah yang bertaubat dan Allah Swt. sangat mencintai hambaNya yang bertaubat dan bersuci. Firman Allah;



وَهُوَ ٱلَّذِى يَقْبَلُ ٱلتَّوْبَةَ عَنْ عِبَادِهِۦ وَيَعْفُوا۟ عَنِ ٱلسَّيِّـَٔاتِ وَيَعْلَمُ مَا تَفْعَلُونَ

Artinya : "Dan Dialah yang menerima taubat dari hamba-hamba-Nya dan memaafkan kesalahan-kesalahan dan mengetahui apa yang kamu kerjakan." (Q.S. Asy-Syura [42] : 25)

إِنَّ ٱللَّهَ يُحِبُّ ٱلتَّوَّٰبِينَ وَيُحِبُّ ٱلْمُتَطَهِّرِينَ ...


Artinya : "... Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang mensucikan diri." (QS. Al Baqarah [2]: 222)

Di dalam kitab suci al-Quran, Allah Swt. memerintahkan kepada hamba-Nya untuk membaca istigfar, karena dengan senantiasa beristigfar, Allah Swt. memberikan rahmat-Nya, seperti; hujan yang lebat, rezeki yang banyak dan nikmat lainnya. Firman Allah Swt.;



فَقُلْتُ اسْتَغْفِرُوا رَبَّكُمْ إِنَّهُ كَانَ غَفَّارًا (10) يُرْسِلِ السَّمَاءَ عَلَيْكُمْ مِدْرَارًا (11) وَيُمْدِدْكُمْ بِأَمْوَالٍ وَبَنِينَ وَيَجْعَلْ لَكُمْ جَنَّاتٍ وَيَجْعَلْ لَكُمْ أَنْهَارًا (12

Artinya: "Maka aku katakan kepada mereka: Mohonlah ampun kepada Tuhanmu, sesungguhnya Dia adalah Maha Pengampun, niscaya Dia akan mengirimkan hujan kepadamu dengan lebat dan memperbanyak harta dan anak-anakmu, dan mengadakan untukmu kebun-kebun dan mengadakan (pula di dalamnya) untukmu sungai-sungai" (QS. Nuh [71]: 10-12)

Jika kita mempunyai kesalahan kepada orang lain hendaknya mengucapkan Astagfirullahal Azim dan langsung meminta maaf kepada orang tersebut. Hal tersebut harus dilakukan agar hubungan kita sesama manusia berjalan dengan harmonis tanpa ada rasa benci dan dendam.



Referensi :
- Rasyid, A., Anshori, Mase, H., Latifah, Sulaksono, E., Hidayat, Y. H., & Santoso, I. (2017). Bina Aqidah & Akhlak Untuk MI Kelas 6. Jakarta: Erlangga
Sadi. (2016). Buku Siswa Akidah Akhlak MI Kelas VI. Jakarta: Kementerian Agama Republik Indonesia.

Tidak ada komentar