Header Ads

Pesimis

Pesimis berarti sikap atau pandangan yang tidak mengandung harapan baik. Pesimis merupakan kebalikan dari sikap optimis. Orang yang pesimis selalu menganggap semua hal sulit tetapi tidak mau berusaha mengatasi kesulitannya itu.

Ciri-ciri orang yang pesimis yaitu tidak yakin kalau dia mampu. selalu ragu dalam berbuat, merasa rendah diri, dan selalu beranggapan bahwa usahanya akan mengalami kegagalan. Peribahasa yang tepat untuk rnenggambarkan orang yang pesimis adalah “kalah sebelum bertanding”.

Contoh sikap pesimis, setiap kali belaiar bahasa Arab, Rizal selalu tidak bersemangat. Rizal merasa bahwa bahasa Arab adalah bahasa yang sangat sulit untuk dipelajari, bahkan beranggapan bahwa dia tidak akan pernah bisa belajar Bahasa Arab.

Pada zaman ini, yang disebut juga sebagai abad persaingan, sikap pesimis tidak menguntungkan. Untuk mendapatkan kehidupan yang layak, seseorang harus berjuang dan bersaing dengan orang lain. Orang yang mempunyai sikap pesimis tidak akan mungkin dapat bersaing.

Orang pesimis biasanya tidak pernah ikut dalam perlombaan apapun. Ia merasa jika ikut berlomba pasti ia tidak akan menang iya biasanya cukup puas hanya sebagai penonton saja. Dengan demikian, Orang yang pesimis tidak akan mengalami kemajuan dalam kehidupan.

Akibat buruk dari sifat pesimis

  1. Selalu ragu dalam berbuat seperti ragu dalam belajar bekerja dan sebagainya
  2. Tidak dapat diselesaikan dengan baik
  3. Tidak dapat Bersaing dengan orang lain
  4. Tidak dipercaya Untuk mendapatkan tugas tertentu
  5. Tidak akan mengalami peningkatan dalam kehidupan sehari-hari
  6. Mudah putus asa
Cara untuk menghindari sifat pesimis

  1. Banyak membaca riwayat hidup dari orang-orang yang telah berhasil baik dalam belajar di sekolah bekerja berdagang dan kehidupan di masyarakat dan sebagainya
  2. Bertemanlah dengan orang-orang yang memiliki sifat optimis
  3. Memperhatikan nasihat orang tua dan guru
  4. Jangan lupa berdoa kepada allah SWT untuk diberikan semangat dalam menjalani hidup

Evaluasi
  1. Pengertian dari pesimis adalah?
  2.  Ciri-ciri orang pesimis yaitu?
  3. Peribahasa yang tepat untuk rnenggambarkan orang yang pesimis adalah?
  4. Sebutkan minimal dua akibat buruk dari sifat pesimis
  5. Sebutkan minimal dua cara untuk menghindari sifat pesimis
Referensi :
- Hidayat, Y. A., Anshori, Mase, H., Mahmud, A., Sulaksono, E., Rasyid, A., et al. (2016). Bina Aqidah dan Akhlak untuk MI Kelas V. Jakarta: Erlangga.
- Rindlo, M., Ahmadi, B., & Sodikin, A. (2015). Buku Siswa Akidah Akhlak untuk Kelas V. Jakarta: Kementerian Agama.


blog anak sekolah

Tidak ada komentar